Senin, Juli 31, 2006

Dosis untuk Darah Tinggi


Assalamualikum wr. wb.

Bapak Toto saya ingi bertanya, setelah mengkonsumsi Vitex dan Mengkudu, tekanan darah sudah kembali mendekati normal, 127/87. Bagaimana selanjutnya konsumsi obat tersebut, apakah terus dilanjuti dengan dosis yang sama (2 kapsul Vitex 3 X sehari dan Mengkudu 2 kapsul 2 X sehari) ataukah dosisnya dikurangi?

Demikian pertanyaan saya atas segala penjelasannya saya ucapkan terima kasih, mudah-mudahan Allah yang membalas sebagai amal bapak. Amien.

Wassalam,

Jdn

Jawaban

Waalaikumsalam Wr. Wb.

Saudara Jdn Yth.,

Alhamdulillah, jika tekanan darah anda sudah kembali normal. Namun, yang perlu diingat, menjaga terus kestabilan tekanan darah pada penderita darah tinggi itu hukumnya wajib, karena jika lalai sesaat saja, bisa kembali naik dan mengganggu kesehatan anda secara keseluruhan.

Mengenai dosis herba, sebaiknya diturunkan menjadi 2 x 2 untuk Vitex, sedangkan Mengkudu tetap dalam dosis yang sama. Mengkudu dibiarkan tetap karena selain berfungsi sebagai pembersih darah (detoksifikasi), ia juga mempunyai khasiat mengobati 22 penyakit, termasuk beberapa penyakit yang terkait dengan darah tinggi seperti ginjal, jantung dan stroke. Di samping itu, mengkudu juga merupakan salah satu tanaman obat yang diakui bisa melawan dan mencegah terjadinya sel-sel kanker di dalam tubuh.

Sebaiknya, kedua herba tersebut diminum terus dan jangan dihentikan. Dalam pedoman herbalis, waktu yang dibutuhkan untuk penyembuhan sekitar 3 bulan hingga 6 bulan, tergantung pada jenis penyakit, usia pasien dan kedisiplinan pasien tersebut dalam mengonsumsi herba.

Hal lain yang perlu diperhatikan adalah tatalaksana makanan. Jika tidak memberatkan anda, tidak ada salahnya jika anda berkonsultasi dengan ahli gizi untuk mengetahui makanan dan menu yang baik untuk penderita darah tinggi.

Umumnya, penderita darah tinggi sering lupa (diri) dengan makanan. Setelah sekian lama berpantang, dan tekanan darah sudah normal kembali, serta merasa dirinya sudah pulih seperti sediakala, lalu memakan makanan yang sebenarnya harus dihindari. Padahal, risikonya sangat besar, tidak hanya tekanan darahnya bisa naik dalam tempo yang singkat, tapi juga berpeluang menyebabkan stroke akibat kenaikan tekanan darah yang mendadak.

Jangan lupakan olahraga, karena olahraga 30 menit secara rutin sudah cukup bagus untuk penderita tekanan darah tinggi. Sebab, bisa melancarkan pembuluh darah dan menyehatkan jantung dan paru-paru

Tidak ada komentar: