Selasa, Juli 11, 2006

Apa Efek Samping Obat Kuat?


Assalamu'alaikum wr. wb.

Saya adalah lelaki yang baru saja menikah, usia perkawinan kami memang baru 2 bulan. Setiap berhubungan seks mulai dari malam pertama sampai sekarang, saya cepat sekali keluar sperma atau kebanyakan orang menyebut ejakulasi dini. Saya belum pernah konsultasi dengan dokter karena saya pikir hal seperti itu biasa jika di awal pernikahan. Saya juga sudah tanya ke teman-teman saya yang sudah menikah katanya hal itu sudah biasa. Saya pernah minum kapsul untuk menambah stamina pria sebelum berhubungan tapi tetap saja terjadi ejakulasi dini.

Yang saya tanyakan, sebenarnya pengertian ejakulasi dini itu seperti apa? Apa penyebab ejakulasi dini? Apakah saya juga termasuk mengalami ejakulasi dini? Bagaimana mengatasinya? Ramuan atau makanan apakah yang bisa mengatasinya? Apakah ada dari produk herba? Banyak yang bilang bahwa obat penambah stamina kejantanan pria punya efek samping yang besar terutama jika kita menginjak usia 40-50-an, jadi apakah ada efek samping dari produk herba atau dari obat penambah stamina kejantanan pria yang lain baik sekarang ataupun masa tua nanti?

Demikian yang saya tanyakan, sebelumnya saya ucapkan Jazakalloh khoiron katsiron.

Wassalamu'alaikum wr. wb.

Rizal

Jawaban

Waalaikumsalam wr. wb.

Saudara Rizal Yth.

Ada beberapa pendapat yang dianut oleh para ahli seksologi seputar ejakulasi dini. Pertama, ada yang berpendapat bahwa batasan ejakulasi dini didasarkan pada waktu tertentu ketika terjadi ejakulasi. Kedua, ejakulasi dini ditentukan oleh berapa kali seorang pria mampu melakukan gerakan ketika berhubungan seksual sebelum terjadi ejakulasi. Ketiga, ejakulasi dini diartikan sebagai ketidakmampuan menahan ejakulasi sampai pasangannya mencapai orgasme. Sedangkan pendapat keempat, ejakulasi dini ditentukan oleh mampu tidaknya pria mengendalikan ejakulasi agar terjadi sesuai dengan keinginannya.

Ada tiga hal yang menyebabkan seseorang mengalami ejakulasi dini, yaitu: Pertama, kebiasaan mencapai orgasme dan ejakulasi secara tergesa-gesa sebelumnya. Yang kedua, kurang berfungsinya serotonin, suatu bahan neurotransmitter yang berfungsi menghambat ejakulasi. Dan ketiga, gangguan kontrol syaraf yang mengatur peristiwa ejakulasi.

Singkatnya, batasan seseorang dikatakan menderita ejakulasi dini adalah bila sedang berhubungan intim dengan isteri hanya mampu bertahan kurang dari tiga menit. Lebih dari tiga menit, masih termasuk normal ringan, dengan kata lain masih bisa memuaskan sang isteri.

Bagaimana mengatasinya? Cara termudah adalah dengan giat olahraga. Olahraga yang teratur dan benar bisa memperlancar peredaran darah termasuk peredaran di daerah penis. Gagalnya ereksi karena asupan darah ke penis berkurang sehingga ereksi tidak maksimal.

Herba untuk ejakulasi dini dari HPA adalah Radix, Mengkudu, Habba Sauda dan Madu Asli. Caranya, minumlah Radix, Mengkudu dan Habba Sauda 2 kapsul pagi dan malam, 30 menit sebelum makan atau 2 jam setelah makan. Minum herba tersebut bisa dibarengi dengan madu yang telah dituangkan 2 sendok makan madu ke dalam gelas berisi 150 cc air hangat.

Efek samping dari obat meningkatkan stamina itu bermacam-macam, tergantung dari bahan apa yang dipakai. Yang paling ringan adalah tetap menderita ejakulasi dini, kemudian impoten, bahkan bisa menyebabkan kebutaan. Obat kuat yang mengandung slidenafil dalam waktu 24 jam bulan bisa mengakibatkan gejala Non-Arthritic Ischemic Optic Neuropathy (NAION). Gejala-gejala yang dapat menyebabkan kehilangan penglihatan secara permanen.

Gejala yang sama juga dapat dialami oleh penggemar obat kuat yang senang mengonsumsi sejenis tadalafil. Mula-mula, apa yang mereka lihat berwarna biru atau hijau, lalu perlahan-lahan berubah menjadi kabur kemudian meningkat pada kehilangan penglihatan. Seorang pasien bahkan mengalami masalah pada kedua matanya, dan pada akhirnya hanya satu mata yang masih berfungsi. Efek terakhir yang akan dialami oleh pasien-pasien ini adalah tingkat pandangan mata mulai menurun, dari tingkat penglihatan sempurna hingga hanya dapat melihat cahaya saja.

Jamu-jamu dan ramuan-ramuan untuk meningkatkan kejantanan yang banyak dijual di Indonesia, tidak lepas dari penggunaan zat kimia untuk mempercepat proses memperoleh khasiat, semakin cepat proses tersebut, semakin tinggi kadar zat kimia yang digunakan. Efeknya, bisa menyerang beberapa organ sekaligus seperti lambung, liver, dan ginjal. Ketiga organ tersebut awalnya hanya mengalami gangguan, tapi lama-kelamaan bisa menyebabkan terganggunya fungsi organ-organ tersebut.

Efek tersebut tidak mengenal batasan waktu atau umur, jika anda mengonsumsi jamu atau obat-obatan lain tanpa referensi dokter, tentu efek sampingnya tidak perlu menunggu hingga anda berusia 40-50 tahun kemudian. Sebaiknya jika ada masalah mengenai hal-hal yang berkaitan dengan organ reproduksi anda, usahakan untuk menemui dokter yang ahli di bidangnya, dan jangan mengikuti apa kata teman-teman anda. Kendati masalah sama, gejala yang dialami setiap orang pasti berbeda, tergantung sistem daya tahan tubuh dan stamina seseorang.

Bagaimana dengan herba? Herba yang diolah dari tumbuhan obat murni tanpa campuran apapun alias 100% murni, proses khasiatnya berjalan lambat mengikuti kerja dan metabolisme tubuh. Namun, pola seperti inilah yang sebenarnya aman bagi manusia.

Tidak ada komentar: