Rabu, Januari 03, 2007

In Memoriam...


Wanita berusia 60 tahun itu dipanggil “Mbah” oleh anak jalanan Stasiun Lempuyangan. Aku mengenal Mbah sejak anak jalanan Stasiun Lempuyangan tidak dapat kutemui lagi berkeliaran di stasiun, dengan begitu tentu saja aku kesulitan untuk mengumpulkan mereka mengaji di masjid stasiun itu.

Seorang anak jalanan, Yudi mengantarku ke rumah Mbah, tidak jauh dari stasiun. “Sekarang anak-anak tidur di rumah Mbah…” lapor Yudi padaku. Sebuah rumah gubug dengan satu kamar tidur dan sebuah ruangan berukuran 2 x 3 meter menjadi satu dengan dapur. Di ruangan 2 x 3 meter itulah Mbah menampung anak-anak jalanan.

Sekitar sepuluh anak jalanan tidur di rungan sempit itu dan di ruangan itu pula dikemudian hari aku mengumpulkan anak jalanan untuk belajar Iqro’ setiap hari dan mendengarkan ceramah setiap bulannya. Yudi kemudian memperkenalkan aku dengan Mbah, seorang wanita yang masih kelihatan segar dan kuat di usia senjanya.

Mbah dengan segala keterbatasan dan keikhlasannya membuka lebar pintu gubugnya untuk anak jalanan yang membutuhkan tempat untuk berteduh, mengurus mereka seperti mengurus cucu sendiri, walaupun ia sendiri membutuhkan uluran tangan orang lain untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari yang selama ini bergantung dari pesanan kue tradisional jika ada tetangga yang hajatan.

Namun aku yakin, rezeki Allah Maha Luas apalagi untuk seorang yang berhati mulia seperti Mbah. Pernah suatu kali, Rahmat seorang anak jalanan yang diasuh mbah minta sedikit beras untuk diisi ke dalam botol yakult yang akan digunakannya untuk ngamen.

“Nggak ada beras” jawab Mbah.

“Sedikiiit aja Mbah…” pinta Rahmat dengan wajah memelas.

“Nggak ada beras, kalo nggak percaya lihat aja di situ”

Rahmat mencari beras ke tempat yang ditunjuk Mbah, dia terdiam setelah melihat tempat Mbah biasa menyimpan beras telah kosong, Aku lantas berfikir, kalau nggak ada beras berarti Mbah dan anak-anak hari ini tidak makan…tapi baru saja aku berfikir begitu, datang seorang laki-laki mengucapkan salam dan ditangannya ada sekotak besar nasi dan lauk-pauknya, ada hajatan katanya.

Subhanallah!

Begitu cepatnya pertolongan Allah datang kepada Mbah dan anak-anak yang kelaparan! Yang membuatku lebih terharu, Mbah langsung memanggil anak-anak untuk makan bersama, dan dalam hitungan detik kotak nasi itu telah dikerumuni anak-anak asuhan Mbah..

Suatu hari…Mbah sakit! Tiga hari tidak sadarkan diri. Panik, aku segera memanggil taksi dan membawa Mbah ke rumah sakit. Di ruang UGD Mbah mulai sadar, lisannya tak henti-henti mungucapkan kalimat thoyyibah. Dokter mendiagnosa penyakit Mbah, hipertensi dan magh kronis. Mbah harus dirawat di rumah sakit. Lima hari Mbah berdiam di rumah sakit, selama itu aku dan anak-anak bergantian menjaganya.

Setiap hari Mbah merengek minta segera dipulangkan karena takut biaya rumah sakit yang mahal. Seorang Ibu yang dirawat dalam satu bangsal dengan Mbah, dibawa pulang oleh anaknya karena sudah tidak kuat menanggung biaya rumah sakit sedangkan sakit ibunya tak jua menunjukkan kesembuhan.

Setelah Mbah kuyakinkan bahwa kesembuhannya-lah yang terpenting, hal itu memicu semangat Mbah untuk segera sembuh dan dalam tempo lima hari Mbah telah dinyatakan sehat. Untuk menutupi biaya rumah sakit, teman-teman kampusku memberikan sumbangan, dan untuk menutupi kekurangannya kujual perhiasanku. Semua itu belumlah sepadan dengan apa yang selama ini Mbah lakukan…

Ketulusan, cinta, kasih sayang yang ia berikan untuk anak-anak yang bukan dari darah dagingnya sendiri. Dan semua itulah yang sesungguhnya sangat dibutuhkan oleh mereka, anak jalanan. Kasih sayang dan perhatian Mbah, bukan hanya untuk anak jalanan, tapi juga untukku.

Sebagai anak kost yang jauh dari orang tua dan keluarga, kasih sayang dan perhatian Mbah bagaikan air yang menyejukkan. Setiap kali aku datang ke rumah Mbah untuk mengajar anak-anak, Mbah tak pernah lupa menyuguhkan segelas teh hangat untukku, kalau ada, disertai makanan kecil sekadarnya.Jika tidak ada, Mbah hanya menyuguhkan segelas air putih. Apabila sehari saja aku tidak datang, Mbah sibuk mencariku.

Ketika tangan kiriku patah akibat kecelakaan, Mbah tak pernah berhenti memikirkanku. Dengan penuh harap Mbah memohon padaku agar ia kuperbolehkan ikut ke kost untuk merawatku hingga tanganku sembuh, atau kalau tidak, Mbah minta agar aku membawa baju-baju kotorku ke rumahnya agar dapat ia cuci.

Suatu kali, aku berkata pada Mbah, “Mbah, kalau kuliah saya selesai, saya harus pulang. Mbah ikut saya ya…”. Mbah terdiam, lantas berkata, “Kalau Mbak sudah nikah aja Mbah ikut, ngerawat anaknya Mbak…”.

Aku begitu terharu mendengarnya, dan berjanji dalam hati, kalaupun aku harus pulang ke daerah asalku, suatu saat nanti ketika aku menikah aku akan kembali ke Yogya untuk menjemput Mbah, mengajaknya tinggal bersamaku. Beberapa bulan setelah itu… setelah wisuda, aku datang ke rumah Mbah dengan membawa sedikit oleh-oleh. Aku bermaksud memberinya kabar gembira bahwa aku telah berhasil lulus sekaligus berpamitan pulang ke daerah asal…namun bukan Mbah yang kutemui, melainkan anaknya.

Dengan hati-hati anaknya mengatakan padaku bahwa Mbah telah meninggal dunia sebulan yang lalu karena ditabrak kendaraan ketika menyeberang jalan…sekujur tubuhku lemas.terngiang kembali perkataan Mbah, “Kalau Mbak sudah nikah Mbah ikut Mbak…” tak disangka itu pertemuan kami yang terakhir, dan mungkin keinginan Mbah yang terakhir…tapi mbah tak pernah lagi dapat kutemui apalagi tinggal bersamaku.. walaupun aku telah menikah dan kembali ke Yogya,

Mbah tak pernah tinggal bersamaku seperti keinginannya dahulu. Satu pelajaran yang kudapat dari Mbah, selalu ikhlas menolong orang lain meskipun dalam keadaan sempit..

Tidak ada komentar: